Rabu, 04 Januari 2012

Euro 1972, Kebangkitan "Der Panzer"

JERMAN Barat untuk pertama kalinya berhasil menjuarai Piala Eropa setelah mengalahkan Uni Soviet 3-0 pada Piala Eropa 1972. Keberhasilan "Der Panzer" tersebut sekaligus membuktikan kebangkitan mereka, setelah sebelumnya mereka sukses menjuarai Piala Dunia 1954.


Jerman Barat memang tim besar. Tapi, sejak juara Piala Dunia 1954, mereka tak meraih gelar lagi di tingkat internasional. Namun, di era 1970-an, mereka memanen bakat-bakat besar seperti Franz Beckenbauer, Uli Hoeness, Gerd Mueller, Sepp Meier, dan sebagainya. Generasi emas inilah yang membawa kebangkitan "Der Panzer" untuk mendominasi kompetisi internasional.

Sama seperti tiga turnamen terdahulu, hanya empat tim yang mengikuti putaran final. Babak kualifikasi diikuti 32 negara yang dibagi dalam 8 grup. Juara akan masuk perempat final yang juga memakai sistem kandang tandang. Pada waktu itu, kemenangan masih diberi nilai 2. Pemenang di perempat final itulah yang kemudian lolos ke putaran final di Belgia alias semifinal.

Keempat tim yang lolos ke babak semifinal adalah Belgia, Hungaria, Uni Soviet, dan Jerman Barat. Uni Soviet berhasil lolos ke final setelah menyingkirkan Hungaria berkat Anatoliy Konkov. Sementara Jerman Barat berhasil mengalahkan Belgia 2-1. Keberhasilan "Der Panzer" tersebut tidak terlepas dari penampilan impresif Gerd Mueller yang memborong dua gol. Belgia hanya mampu membalas melalui gol Odilon Polleunis di akhir laga.

Tidak hanya itu, Netzer mampu menaklukkan dunia pada 1972. Umpan-umpan sensasional dan tendangan bebasnya sangat menentukan permainan Jerman Barat seperti saat Netzer mengawali proses gol kedua yang diciptakan Mueller.

Di babak final, Jerman Barat yang diperkuat materi pemain mumpuni. Ini termasuk generasi emas Jerman Barat dengan maskotnya Franz Beckenbauer. Selain itu, nama-nama seperti Sepp Meier (kiper), Uli Hoeness, dan Gerd Mueller juga sangat andal.

Wajar, perjalanan mereka cukup perkasa. Di final, mereka juga tampil dominan dan menekan habis pertahanan
Soviet. Alhasil, Franz Beckenbauer dan kawan-kawan meraih kemenangan tiga gol tanpa balas.

Tiga pemain Jerman Barat paling berpengaruh memberikan gol pertama tim. Franz Beckenbauer memberikan bola kepada Netzer. Tendangan voli Netzer menghantam tiang dan diteruskan Mueller. Gol pertama tersebut terjadi pada menit
ke-27.

Pada menit ke-52, Herbert Wimmer
menggandakan keunggulan Jerman Barat. Mueller mengunci kemenangan Jerman Barat dengan gol yang diciptakannya enam menit berselang. Jerman Barat pun menang 3-0.

Keberhasilan Jerman Barat menjuarai Piala Eropa membuat "Der Panzer" dinobatkan sebagai tim terbaik yang pernah menjuarai turnamen empat tahunan ini. Sebab, mereka terus tampil impresif dan di final meraih kemenangan besar atas Uni Soviet yang saat itu tim besar dai pernah juara Piala Eropa.

Data Piala Eropa 1972
Tuan Rumah:
Belgia
Venue: Brussels, Liege, Antwerp
Waktu: 14-18 Juni
Jumlah Tim: 4
Juara: Jerman Barat
Runners-up: Soviet Union
Tempat Ketiga: Belgia
Tempat keempat: Hungaria

Statistik
Jumlah Pertandingan:
4
Jumlah Gol: 10
Rata-rata gol per partai: 2,5
Rata-rata penonton: 30.470
Top skorer: 4 gol - Gerd Mueller (Jerman Barat)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar